Tujuan penelitian ini adalah 1) mendeskripsikan peran Penilaian Kinerja Guru (PKG) dalam meningkatkan kompetensi pedagogig guru, 2) mengkaji faktor penghambat dan pendukung dalam kegiatan Penilaian Kinerja Guru. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data penelitian yang terkumpul divalidasi dengan teknik triangulasi. Tempat penelitian ini di MI Perwanida Blitar. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Penilaian Kinerja Guru (PKG) memiliki peran penting dalam upaya meningkatkan kompetensi pedagogig guru di MI Perwanida Blitar. Dengan demikian diharapkan kegiatan Penelitian Kinerja Guru (PKG) harus senantiasa ditingkatkan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kompetensi pedadogig guru, sekaligus sebagai sarana bagi guru untuk mengeksplore potensi yang dimilikinya.
Copyrights © 2023