Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal)
Vol 9, No 1 (2023): JUNE 2023

Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Time Token Sebagai Stimulus Positif Pembelajaran IPS Siswa Sekolah Dasar

Husna Parluhutan Tambunan (Universitas Negeri Medan)
Friska Natalia Samosir (Universitas Negeri Medan)
Yusra Nasution (Universitas Negeri Medan)
Erlinda Simanungkalit (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Kooperatif Tipe Time Token terhadap hasil belajar IPS siswa pada Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita Subtema 2 Perubahan Lingkungan Pembelajaran 3 dan 4 Kelas V SD Negeri 106857 Ampera, Desa Pematang Terang, Kecamatan Tanjung Beringin T. A 2022/2023.Penelitian ini menggunakan Pre-Eksperimen dengan desain penelitian One Group Pretest-Postest. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh kelas V SD Negeri 106857 Ampera yang berjumlah 19 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian berjumlah 19 orang. Instrumen dalam penelitian ini berupa dokumentasi dan tes hasil belajar Tema 8 Subtema 2 Pembelajaran 3 dan 4 sebanyak 20 soal pilihan berganda. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas dan dilanjutkan dengan uji hipotesis yaitu uji-t. Hasil penelitian ini menunjukkan   dan . Dari data tersebut dapat diketahui bahwa , yaitu . Hal ini berarti Ha diterima maka terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe time token terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SD Negeri 106857 Ampera, Desa Pematang Terang, Kecamatan Tanjung Beringin T.A 2022/2023.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PAEDAGOGI

Publisher

Subject

Education Other

Description

Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal) current issues and issues about study of educational science, development of learning models, digital technologies in education, innovative learning environments, adaptive learning, gamified leaning, and results of research in the field of ...