Jurnal Ilmiah Sultan Agung
Vol 2, No 1 (2023): Maret 2023

HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANG TUA DENGAN TINGKAT STRES PADA SISWA SMA

Dewi Hidayanti (Unknown)
Bettie Febriana (Unknown)
Wahyu Endang Setyowati (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2023

Abstract

Pola asuh orang tua adalah pola perilaku yang dicontohkan orang tua untuk anak-anak dan diperkuat dari waktu ke waktu sehingga mempengaruhi perkembangan anak. Pola asuh orang tua sangat berpengaruh terhadap perkembangan psikologis anak, pola asuh yang tidak tepat dapat mengakibatkan anak merasa tertekan dan kemudian mengalami stres. Stres merupakan respon individu terhadap tekanan atau beban kehidupan. Kondisi ini mengakibatkan terganggunya kesehatan jiwa seseorang. pPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan antara pola asuh orang tua dengan tingkat stres pada siswa SMA. Penelitian ini menggunakan metode cross-sectional dengan jumlah populasi 360 siswa, jumlah sampel 189 responden kelas XI. Penelitian ini mengunakan Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan lembar kuesioner dan dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebagian besar responden berjenis kelamin perempuan dengan jumlah 128 orang (67,7%). Sebagian besar berusia 16 tahun dengan 133 orang (70,4%). Sebagian besar responden dengan pola asuh otoriter mengalami tingkat stres berat dengan jumlah 40 orang. Penelitian ini menunjukan nilai p value 0,000 ( p value 0 < 0,05) hal ini menunjukan adanya hubungan antara pola asuh orang tua dengan tingkat stres pada siswa SMA. Terdapat hubungan yang kuat antara pola asuh orang tua dengan tingkat stres pada siswa di SMA N 1 Boja. Kata Kunci : Pola Asuh Orang Tua, Tingkat Stres, Remaja

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIMU

Publisher

Subject

Religion Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Sultan Agung (JISA) merupakan jurnal untuk memfasilitasi publikasi karya ilmiah mahasiswa yang terbit secara berkala dalam satu tahun setiap Maret dan September. JISA melingkupi bidang keilmuan Teknik, Kesehatan, Humaniora, Ekonomi dan ...