Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 9

Pelatihan Untuk Meningkatkan Pengetahuan Lingkungan, Sikap Terhadap Lingkungan, dan Motivasi Memelihara Lingkungan Secara Berkelanjutan Bagi Petani Tegalan di Kabupaten Soppeng

Faizal Amir (Universitas Negeri Makassar)
Muhammad Ardi (Universitas Negeri Makassar)
Bakhrani A Rauf (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2021

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengetahuan lingkungan hidup, sikap terhadap daerah pertanian tegalan, dan motivasi memelihara daerah pertanian tegalan petani tegalan sebelum dan sesudah diberi pelatihan tentang ekosistem daerah pertanian tegalan, cara berusaha tani pada daerah pertanian tegalan, dan pemeliharaan daerah pertanian tegalan di Kabupaten Soppeng, (2) pengaruh pelatihan terhadap peningkatan pengetahuan lingkungan hidup, sikap terhadap daerah pertanian tegalan, dan motivasi memelihara daerah pertanian tegalan petani tegalan di Kabupaten Soppeng. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang berlokasi di Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng. Sampel sebanyak 25 kepala keluarga petani, dipilih dengan metode purpossive sampling. Variabel yang diperhatikan adalah: (1) pengetahuan lingkungan hidup, (2) sikap terhadap pertanian tegalan,  (3) motivasi memelihara daerah pertanian tegalan, sebelum dan sesudah  pelatihan, dan (4)  pengaruh pelatihan terhadap peningkatan (a)  pengetahuan lingkungan hidup, (b) sikap terhadap pertanian tegalan dan (c) motivasi memelihara daerah pertanian tegalan. Desain eksperimen yang digunakan adalah One Group Pretest-postest Design. Analisis data yang digunakan adalah: analisis statistik deskriptif dan  analisis statistik inferensial. Model inferensial yang digunakan adalah Uji t dependent.  Hasil penelitian menunjukkan: (1) pengetahuan lingkungan, sikap terhadap pertanian tegalan, dan motivasi memelihara daerah pertanian tegalan sebelum pelatihan berada pada kategoti rendah, sesudah pelatihan berada pada kategori tinggi, (2) pelatihan berpengaruh sangat signifikan terhadap peningkatan: pengetahuan lingkungan, sikap terhadap pertanian tegalan, dan motivasi memelihara daerah pertanian tegalan sebelum petani tegalan di Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng. Kata Kunci: Pelatihan, Pengetahuan, Sikap, Petani, Tegalan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...