Materi pembelajaran drama dalam pelajaran bahasa Indonesia ini sebagai salah satu bagian dari aspek sastra. Tujuan akhir pembelajaran siswa diharuskan mampu menyusun teks drama dengan gaya mereka sendiri. Hal ini tentu memerlukan pemahaman yang tinggi bagi siswa untuk bisa menganalisis struktur, ciri-ciri dan unsur yang khusus terdapat dalam sebuah drama. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bagaimanakah kemampuan dalam menulis teks drama pada siswa kelas VIII SMP Negeri 32 Bandar Lampung. Metode yang digunakan adalam penelitian ini adalah metode pendekatan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini dapat dijabarkan sebagai berikut. Kemampuan siswa Kelas VIII SMP Negeri 32 Bandar Lampung dalam menulis teks drama dikategorikan cukup.
Copyrights © 2022