Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial Humaniora
Vol 2 No 1 (2022): Juni 2022

Membangun Mental dan Spiritual Wirausaha di Desa Harjosari Kecamatan Doro Kabupaten Pekalongan

Syaiful Affa (Universitas Pekalongan)
Chalimah (Unknown)
Ahmad Su'ud (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2022

Abstract

Seorang wirausaha harus memiliki mental sebagai wirausaha. Karakteristik wirausaha yang paling sering digunakan dikenal dengan istilah 10 D. Dalam konteks berwirausaha di Indonesia, karakteristik saja masih kurang cukup tetapi dibutuhkan kecerdasan spiritualitas. Nilai-nilai yang terkandung di dalam kecerdasan spiritual memberikan makna mendalam sehingga terefleksi melalui ucapan, sikap, hingga pemikiran yang berakhlak mulia. Universitas Pekalongan merupakan lembaga Pendidikan yang juga melaksanakan dharma Pengabdian kepada Masyarakat (PkM), yang dapat dilaksanakan melalui pemberdayaan ekonomi masyarakat. Dengan menggandeng salah satu organisasi keagamaan di daerah pekalongan yaitu melalui Sekolah Wirausaha ‘Aisyiyah (SWA), penyampaian pengabdian ini diharapkan mampu membangkitkan dan meningkatkan mental serta spiritual sebagai penjembatan menjadi wirausahawan yang sukses baik di dunia maupun akhirat. SWA diharapkan mampu menghasilkan individu yang tangguh untuk bersaing dalam hidup ini, terutama di masa Pandemi Covid 19, semakin keras tantangan yang dihadapi dan tidak pasti namun seseorang harus bisa keluar dari masalah tersebut.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ABDIMASSOSIORA

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

ABDIMAS EKODIKSOSIORA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial Humaniora merupakan media publikasi hasil pengabdian kepada masyarakat oleh Dosen maupun mahasiswa terkait masalah Ekonomi, Pendidikan, dan Sosial dan Humaniora, yang mencakup disiplin ilmu yang luas, seperti: ...