JEC (Jurnal Edukasi Cendekia)
Vol 5 No 1 (2021): Februari

HUBUNGAN ANTARA KECEMASAN DENGAN KEBERSYUKURAN MASYARAKAT DIMASA PANDEMIK COVID-19

Ria Safaria Sadif (Universitas Muhammadiyah Buton)
Maria Ulfa (Universitas Muhammadiyah Buton)



Article Info

Publish Date
10 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecemasan dengan kebersyukuran. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan sampel 195 responden. Teknik pengambilan sampel probability sampling dengan menggunakan random sampling.Alat pengumpul data dengan menggunakan Kuesioner yang telah divalidasi oleh peneliti sebelumnya, dan menyebarkan melalui akun google form. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis regresi sederhana.Hasil penelitian ini menunjukkan, ada hubungan negatif antara kecemasan dengan kebersyukuran, dengan nilai bahwa p<0,05 atau 0,000<0,05, yang berarti ada hubungan yang signifikan antara kecemasan terhadap kebersyukuran dan nilai R Square sebesar 0,297, yang bermakna bahwa hubungan kecemasan terhadap kebersyukuran masyarakat sebesar 29.7% sedangkan70.3% kebersyukuran dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti. Hubungan negatif ini bermakna semakin menurunnya kecemasan maka akan berpengaruh terhadap meningkatnya kebersyukuran masyarakat. Kecemasan yang berlebihan akan menjadikan individu mengalami gangguan fisik mental. Sedangkan kebersyukuran dapat mnejadikan individu lebih bahagia, senang hati, dan memiliki ketenangan jiwa nan damai.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JEC

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal JEC (Jurnal Edukasi Cendekia) diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Buton tahun 2017. Jurnal ini bertujuan untuk menerbitkan dan menyebarluaskan hasil penelitian dan studi tentang pendidikan. Artikel yang dimuat dalam jurnal adalah hasil penelitian ...