Kajian ini bertujuan untuk mengetahui strategi kesopanan yang digunakan pada Instagram post caption Traveloka Singapura. Kajian ini menggunakan teori strategi kesopanan yang dikemukakan oleh Brown and Levinson (1987). Metode kualitatif digunakan dalam kajian ini dimana datanya diambil dari Instagram post caption. Hasil kajian menunjukan bahwa Instagram post caption Traveloka Singapura menggunakan semua jenis strategi kesopanan, yaitu: strategi kesantunan positif, strategi kesantunan negatif, strategi kesopanan off –record, dan strategi kesopanan bald - on record.
Copyrights © 2023