Hasil observasi dilakukan guru di SD Sonsilo Minahasa Utara rendahnya kinerja dan wawasan guru diakibatkan (1) rendahnya kesadaran guru untuk belajar, (2) kurangnya kesempatan guru mengikuti pelatihan, baik secara regional maupun nasional, (3) kurang efektifnya PKG, (4) supervisi pendidikan yang bertujuan memperbaiki proses pembelajaran cenderung menitik beratkan pada aspek administer. Penelitian tindakan sekolah ini dilaksanakan di SD Sonsilo Minahasa Utara yang merupakan tempat tugas peneliti. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan dua siklus, dengan setiap siklusnya dilaksanakan proses pembimbingan berupa Supervisi Edukstif Kolaboratif kemudian dilaksanakan observasi/penilaian berupa supervisi proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini dilaksanakan selama kurang lebih tiga bulan, yaitu mulai bulan Agustus sampai dengan Oktober 2021. Subyek penelitian adalah guru-guru SD Sonsilo Minahasa Utara tahun pelajaran 2021/2022. Berdasarkan hasil kegiatan pembinaan yang telah dilakukan selama penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan supervisi edukatif Kolaboratif dapat meningkatkan kinerja guru di SD Sonsilo Minahasa Utara tahun pelajaran 2021/2022.
Copyrights © 2023