Navigation Physics : Journal of Physics Education
Vol 5, No 1 (2023): Navigation Physics : Journal of Physics Education Vol. 5 No. 1 Tahun 2023

Perancangan Aplikasi Konversi Satuan Berbasis Matlab

Alhidayatuddiniyah T W (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2023

Abstract

Besaran merupakan ilmu dasar dari Fisika yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Pada dasarnya besaran dibagi menjadi dua, yakni besaran pokok dan besaran turunan. Besaran ini mempunyai masing-masing ukuran, dimana ukuran-ukuran tersebut dapat dikonversi. Guna membantu menyederhanakan proses perhitungan dan pengenalan sistem konversi, maka dirancanglah sebuah aplikasi Konversi Satuan dengan menggunakan Matlab. Peneliti menggunakan software Matlab versi R2018a dan aplikasi yang dibuat disesuaikan dengan RPS Fisika Gerak. GUI dirancang untuk menampilkan proses penginputan dan hasil perhitungan konversi. Aplikasi ini menggunakan tombol proses pushbutton. Aplikasi yang dirancang dan dibuat ini sangat mudah digunakan, sehingga dapat menjadi alternatif media pembelajaran dalam menggabungkan ilmu Fisika dengan Pemrograman.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpeu

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Navigation Physics : Journal of Physics Education is a peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing articles concerned with research, theory development, or program applications related to Physics Education in across settings. The journal is concerned with the ...