Prosiding Seminar Nasional Teknik Lingkungan Kebumian SATUBUMI
Vol 3, No 1 (2021): Prosiding Seminar Nasional Teknik Lingkungan Kebumian (Satu Bumi) Ke-III

Evaluasi Daya Dukung Lingkungan Berdasarkan Kesesuaian Lahan Sebagai Kawasan Permukiman di Dusun Sodong, Desa Kemambang, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang, Provinsi Jawa Tengah

Oktari Dwi Trisnawati (Jurusan Teknik Lingkungan, Fakultas Teknologi Mineral, UPN “Veteran” Yogyakarta)
Aditya Pandu Wicaksono (Jurusan Teknik Lingkungan, Fakultas Teknologi Mineral, UPN “Veteran” Yogyakarta)
Dian Hudawan Santoso (Jurusan Teknik Lingkungan, Fakultas Teknologi Mineral, UPN “Veteran” Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2021

Abstract

Peningkatan permukiman yang tidak tepat guna pada suatu lahan di Dusun Sodong menyebabkan kesesuaian lahanmemiliki nilai rendah dan dapat merusak lingkungan maupun berdampak kerugian material, non material bagimasyarakat. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi daya dukung lingkungan berdasarkan kesesuaian lahansebagai kawasan permukiman. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode pengumpulan dananalisis data, metode pengumpulan data terdiri dari survei, pengukuran dan pemetaan lapangan, serta pengambilansampel tanah. Metode analisis data menggunakan metode matching. Parameter yang digunakan dalam penelitianini adalah kemiringan lereng, saluran permukaan tanah, daya dukung tanah, kembang kerut tanah, posisi jalurpatahan, kedalaman air tanah, bahaya erosi, bahaya longsor, dan bahaya banjir. Hasil penelitian menunjukanbahwa nilai daya dukung pada daerah penelitian rendah dibuktikan dengan empat parameter faktor pembatasberupa kembang kerut tanah, daya dukung tanah dan kemiringan lereng dimana ketiga faktor tersebut salingberkaitan, serta faktor pembatas berupa saluran permukaan tanah yang juga mempengaruhi kesesuaian nilai dayadukung tanah.Kata Kunci: Daya Dukung; Kesesuaian Lahan; Permukiman

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

satubumi

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Prosiding Seminar Nasional Teknik Lingkungan Kebumian SATUBUMI menerima artikel yang berfokus pada : 1. Pengelolaan lingkungan Migas, Panas Bumi, dan Pertambangan 2. Pengelolaan Limbah 3. Energi Baru dan Terbarukan 4. Pengembangan Wilayah 5. Sistem Manajemen Lingkungan Wilayah 6. Pengelolaan Daur ...