Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023

PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN TEMA 5 PADA KELAS 1 SD BERBASIS TIK

Tri Yuliati (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)
Tri Handayani (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)
Ari Sellyana (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2023

Abstract

Pemanfaatan media dengan cara yang inovatif dapat mempercepat dan meningkatkan efektivitas proses belajar-mengajar sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Peneliti memanfaatkan teknologi informasi komputer untuk membantu pendidik melakukan proses belajar mengajar dengan media yang lebih interaktif. Pengabdian ini dilaksanakan di SDN 006 MekarSari Dumai, yaitu dengan memberikan aplikasi untuk anak kelas 1 Tema 5, menggunakan buku tema 5 kurikulum 2013. Metode penyampaian dilakukan dengan melakukan demonstrasi didepan kelas menggunakan infokus. Dengan tampilan gambar serta video animasi yang menarik, siswa dapat lebih mudah memahami materi pelajaran. Selain itu, penggunaan media multimedia juga dapat meningkatkan kreativitas dan minat belajar siswa, terlihat selama demonstrasi berlangsung anak-anak fokus dan antusias dalam menjawab.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...