Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 2 No 2 (2018)

PENGGUNAAN BIOPESTISIDA DAN PUPUK KOMPOS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KAKAO DI DESA BUANGIN KECAMATAN SABBANG KABUPATEN LUWU UTARA

Akhmad Syakur (Universitas Cokroaminoto Palopo)
Saparuddin Saparuddin (Universitas Cokroaminoto Palopo)
Eva Sohriati (Universitas Cokroaminoto Palopo)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2018

Abstract

Pemahaman tentang pengelolaan dan perawatan kakao oleh petani di Desa Buangin Kecamatan Sabbang masih sangat terbatas. Penurunan produktivitas kakao, hama penyakit, dan biaya produksi yang tinggi menjadi masalah bagi petani kakao. Berdasarkan masalah tersebut, sehingga tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan dan keterampilan serta kemandirian dalam memanfaatkan limbah kakao untuk dijadikan sebagai pupuk kompos dan biopestisida. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dan pelatihan, pembuatan pupuk kompos dan biopestisida serta konsultasi dan pendampingan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan produksi kakao sebesar 10% untuk satu kali panen. Peningkatan produksi kakao disertai dengan penurunan hama penyakit. Selain itu, biaya produksi mengalami penurunan sebesar 20% untuk satu kali pemupukan dan penyemprotan. Pendampingan yang dilakukan dalam pembuatan pupuk kompos dan biopestisida secara berkala membuat petani menjadi lebih mandiri serta memahami tentang cara pembuatan dan pengaplikasian dari pupuk kompos dan biopestisida.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

dedication

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat contains writings of devotion to community organizations, industries, and related agencies in order to increase community participation in development, community empowerment and or implementation of community service that has been implemented. JOURNAL DEDICATION is a ...