Indonesia tercatat sebagai negara dengan jumlah penduduk terbanyak di Asia Tenggara, yakni 277,43 juta jiwa pada 2023. Meningkatnya jumlah populasi manusia di Indonesia menyebabkan semakin meningkatnya aktivitas manusia yang menyebabkan semakin banyaknya limbah dan sampah padat (limbah organic dan limbah anorganik) yang dihasilkan. Sehingga perlu adanya pengelolaan tehadap limbah-limbah tadi supaya tidak menyebabkan dampak negative bagi lingkungan dan kesehatan rakyat. Salah satu limbah rumah tangga yang banyak ditemukan yaitu limbah kulit buah dan sayur. Penelitian ini di dasarkan pada artikel yang mengkaji tentang pemanfaatan dari eco enzyme terhadap lingkungan pada bidang pertanian . Ecoenzym sendiri sangat berperan dalam bidang pertanian salah satunya dapat di jadikan pupuk. Dari beberapa jurnal yang ditelaah dapat disimpulkan bahwa pada eco-enzym dapat di jadikan sebagai pupuk organik cair (POC) yang bermanfaat untuk menyiram tanaman dan memperbaiki kualitas buah pada tanaman horti juga dapat mengurangi penggunaaan bahan kimia sintetik yang berpotensi bahaya dalam pengelolahan limbah, sehingga motivasi bagi masyarakat dalam bidang pertanian untuk menyuburkan lahan pertanian mereka tanpa menggunakan pupuk kimiawi yang jika digunakan dalam jangka waktu lama dapat merusak lahan.
Copyrights © 2023