Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 4 No. 4 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Motivasi Mahasiswa Memasuki Dunia Kerja Pada Program Studi Manajemen Angkatan 2019 Universitas Buana Perjuangan Karawang

Nur Ula Endah Fauziah (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Uus Mohammad Darul Fadli (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Laras Ratu Khalida (Universitas Buana Perjuangan Karawang)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan faktor-faktor yang berkontribusi dalam memotivasi mahasiswa memasuki dunia kerja. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Populasi sebanyak 368 mahasiswa angkatan 2019 Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis pada Universitas Buana Perjuangan Karawang. Sampel di ambil secara simple random sampling sebanyak 162 mahasiswa. Data diperoleh dengan kuesioner berskala Likert disebarkan menggunakan google form. Metode analisis data menggunakan Confirmatory Factor Analysis (CFA) dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 26. Hasil analisis menunjukan bahwa komponen yang terbentuk dari motivasi mahasiswa memasuki dunia kerja terdiri dari 7 kelompok yaitu faktor Harapan dan Cita-cita, Peningkatan kemampuan, Keinginan dan Keluarga, Dorongan untuk Bekerja, Penghargaan dan Lingkungan, Kebutuhan Karir, Menyelesaikan Pendidikan Sarjana.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...