CLAPEYRON: Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Vol 4, No 1 (2023): Clapeyron : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil

PERSEPSI PENGGUNA TRANSPORTASI LAUT TERHADAP KINERJA PELABUHAN LAUT RUM DAN PELABUHAN LAUT SARIMALAHA

Syamsuddin Do Taher (Mahasiswa Program Studi Magister Teknik Sipil, Program Pascasarjana Universitas Khairun)
Raudha Hakim (Program Studi Teknik Sipil, Universitas Khairun)
Arbain Tata (Program Studi Teknik Sipil, Universitas Khairun)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2023

Abstract

Kebutuhan sarana transportasi penyeberangan laut di Kota Tidore Kepulauan mengalami peningkatan progresif akibat semakin banyaknya sejumlah kegiatan yang membutuhkan jasa transportasi terutama angkutan penyeberangan, sehingga bertambahnya insentitas pergerakan antara pulau di Kota Tidore Kepulauan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk tingkat kinerja pelayanan transportasi laut di pelabuhan laut Rum dan pelabuhan laut Sarimalaha. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Importance Performance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI).Berdasarkan hasil analisis data menggunakan metode Importance Performance Analysis atau IPA beberapa atribut yang menjadi prioritas utama dalam perbaikan Pelabuhan Rum diantaranya adalah toilet yang bersih dan wangi, Musholah yang bersih, tempat parkir aman, perlengkapan hyginies, petugas yang selalu menerapkan senyum, salam, sapa. Pada Pelabuhan Laut Sarimalaha yang perlu dilakukan perbaikan antara lain toilet bersih dan wangi, Musholah yang bersih, perlengkapan hyginies, petugas yang selalu menerapkan senyum, salam, sapa. Berdasarkan hasil metode Customer Satisfaction Index atau CSI tingkat kepuasan pengguna jasa Pelabuhan Rum secara keseluruhan 0,59 berdasarkan kriteria nilai Customer Satisfaction Index berada pada range 0,51 - 0,65 dengan kriteria cukup puas dan harus ditingkatkan. Sedangkan Pelabuhan Sarimalaha 0,50 berada pada range 0,35 - 0,50 dengan kriteria kurang puas berdasarkan3 kriteria nilai Customer Satisfaction Index atau CSI.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

CLAPEYRON

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Transportation

Description

CLAPEYRON: Jurnal Ilmiah Teknik Sipil adalah merupakan wadah ilmiah untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian dan kajian analisis yang berkaitan dengan bidang teknik dan Rekayasa yang diterbitkan oleh Program Studi Magister Teknik Sipil Program Pascasarjana Universitas Khairun. CLAPEYRON: Jurnal ...