Permasalahan penelitian adalah kurangnya sikap tanggung jawab kemandirian belajar siswa di SMP Negeri 5 Kopang. Upaya menangangi permasalahan penelitian bisa dengan menerapkan konseling realita dimana menekankan sikap tanggung jawab kemandirian belajar siswa. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh teknik konseling realita terhadap sikap tanggung jawab kemandirian belajar siswa SMP Negeri 5 kopang kabupaten lombok tengah. Jenis penelitian merupakan penelitian kuantitatif. Rancangan penelitian menggunakan desain penelitian one group pree-test dan post-test design.Teknik sampling yang digunakan penelitian yaitu purposive random sampling. Populasi penelitian sebanyak 289 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket sebagai data primer sedangkan observasi, dan studi dokumentasi sebagai data sekunder. Teknik analisis data menggunakan rumus t-test. Hasil analisis data t-hitung sebesar 6,893 dengan nilai t-tabel pada taraf signifikansi 5% dengan db (N-1) = 18 sebesar 2,101. Nilai t-hitung lebih besar dari pada nilai t-tabel (6,893>2,101). Maka dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian signfikan yaitu ada pengaruh teknik konseling realita terhadap sikap tanggung jawab dalam kemandirian belajar siswa SMP Negeri 5 kopang kabupaten lombok tengah, sehingga hipoteis nihil (H0) ditolak, dan hiposesis alternative (Ha) diterima
Copyrights © 2023