JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023

Keefektifan Kalimat dalam Teks Berita yang Ditulis Siswa

Diva Zulkhairina (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Padang)
Andria Catri Tamsin (Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penggunaan kalimat dari segi kejelasan struktur dalam teks berita siswa kelas VIII SMP Negri 1 Pariaman, (2) mendeskripsikan penggunaan kalimat dari segi kelogisan makna dalam teks berita siswa kelas VIII SMP Negri 1 Pariaman, (3) mendeskripsikam penggunaan kalimat dari segi kehematan kata dalam teks berita siswa kelas VIII SMP Negri 1 Pariaman. Jenis penelitian ini adalah penelitan kualitatif dengan metode deskriptif. Hasil penelitian ini ada tiga. Pertama. Penggunaan kalimat dari segi kejelasan struktur terdapat 200 kesalahan. Kesalahan kejelasan struktur banyak diakibatkan karena subjek dan predikat tidak ada. Kedua, penggunaan kalimat dari segi kelogisan makna terdapat 62 kesalahan. Ketidaklogisan kalimat juga diakibatkan oleh kalimat yang digunakan tidak paralel karena kelas kata yang digunakan berbeda. Ketiga, penggunaan kalimat dari segi kehematan kata terdapat 101 kesalahan. Ketidakhematan kata disebabkan oleh penggunaan dua subjek yang sama dan kata yang bersinonim dalam satu kalimat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...