Jurnal Veteriner Nusantara
Vol 4 No Supl. 1 (2021): Prosiding Seminar Himpro FKH Undana VI

LAPORAN KASUS BLOAT PADA KAMBING DI KELURAHAN LASIANA, KECAMATAN KELAPA LIMA, KOTA KUPANG

Karolina Trifonia Diaz (Universitas Nusa Cendana)
Yohanes Simarmata (Universitas Nusa Cendana)
Maxs U E Sanam (Universitas Nusa Cendana)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2021

Abstract

Bloat atau kembung adalah gangguan sistemik non-infeksius yang mengakibatkan gangguan pada sistem pencernaan ruminansia. Kejadian bloat primer memiliki gejala klinis yang sering teramati yakni adanya pembesaran atau distensi rumen bagian kiri, stress, nyeri pada abdomen, sering berbaring dan dyspnea. Kambing jantan berumur 8 bulan dengan berat badan seberat 80 kg di kelurahan Lasiana dengan pemeriksaan fisik menunjukkan gejala klinis yakni distensi abdomen bagian kiri dan hewan selalu berbaring. Terapi yang dilakukan adalah dengan melakukan pemberian anti bloat Tympanol sebanyak 25 ml dalam 250 ml air, Penstrep-400 sebanyak 1 ml/10 Kg BB, dan biodin 2-5 ml/Kg BB. Terlambatnya penanganan dan upaya pengobatan yang dilakukan belum mampu untuk mengeluarkan semua gas dari dalam abdomen sehingga hewan mengalami kematian.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jvn

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Public Health Veterinary

Description

Jurnal Veteriner is a peer-reviewed and open access journal that focuses on promoting veterinary sciences generated from basic sciences, clinical, and community or public health research to integrate researches in all aspects of animal health toward human prosperity. This journal publishes original ...