Majalah Teknik Industri
Vol 30 No 2 (2022): Majalah Teknik Industri Vol.30 No.2 Desember 2022

Identifikasi Human Error pada Proses Pengolahan Air Minum dalam Kemasan dengan Metode SHERPA dan HEART pda IKM Air Kemasan ABC

Basri, Muhammad (Unknown)
Nurwahidah, Andi (Unknown)
Amalia, Rezki (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

IKM ABC merupakan perusahaan yang memproduksi air minum dalam kemasan (AMDK). Pada IKM ini sering ditemukan produk cacat yang disebabkan oleh manusia. Jenis cacat produk yaitu kurang volume air, lid terbuka, lid bocor, seal rusak. Penyebab cacat tersebut bisa disebabkan oleh mesin ataupun kesalahan yang diakibatkan oleh manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi human error yang dapat mengakibatkan cacat produk AMDK dengan menggunakan metode SHERPA dan HEART. Hasil penelitian dengan menggunakan metode SHERPA yaitu dapat diketahui ada 6 jenis human error yang bisa terjadi pada proses pengemasan air, proses pengepresan dan pemasangan label, dan proses packing dengan probabilitas yang terjadi yaitu low dan high. Dengan menggunakan metode HEART dapat diketahui probabilitas human error yang dapat terjadi pada proses pengemasan air pada task1.1 yaitu sebesar 0,07 dan pada task 1.2 yaitu sebesar 0,46, Probabilitas human error yang dapat terjadi pada proses pengepresan dan pemasangan label pada task 2.1 yaitu sebesar 0,53 dan pada task 2.2 yaitu sebesar 0,40 , Probabilitas human error yang dapat terjadi pada proses packing pada task 3.1 yaitu sebesar 0,06 dan pada task 3.2 yaitu sebesar 0,09. Nilai HEP tertinggi sebesar 0,53 yaitu terdapat pada proses pengepresan dan pemasangan label pada task 2.1 memeriksa suhu mesin press.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

majalahteknikindustri

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Majalah Teknik Industri merupakan Jurnal Ilmiah Berkala yang diterbitkan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Politeknik ATI Makassar. Majalah Teknik Industri ini diterbitkan 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Redaksi menerima karangan ilmiah tentang hasil Penelitian ...