EDU-BIO : Jurnal Pendidikan Biologi
Vol. 1 No. 2 (2018): EDU-BIO: Jurnal Pendidikan Biologi

Penggunaan Alat Peraga Manipulatif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di Kelas VII Madrasah Tsanawiyah

Zuhriah Zuhriah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini membahas tentang : penggunaan alat peraga manipulatif untuk meningkatkan hasil belajar siswa di kelas VII madrasah Tsanawiyah Nurunnajah batang hari. tujuan penelitian ini adalah untuk mengatasi permasalahan yang terdapat dalam kelas. Penelitian ini merupakan desain pelaksanaan dua siklus, dimana setiap pelaksanaan siklus meliputi planning (perencanaan), action (tindakan), observation (pengamatan), dan reflectio (refleksi). Subjek dari penelitian ini adalah siswa di madrasah tsanawiyah nurunnajah Batanghari dengan jumlah siswa 22 orang siswa. Hasil penelitian dapat dijelaskan sebagai berikut: sebelum tindakan hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata kelas 51, dengan 22% siswa yang tuntas dan 77% siswa yang tidak tuntas, kemudian pada siklus I hasil belajar siswa adalah dengan nilai rata-rata 55, dengan 28% siswa yang tuntas dan 72% siswa yang tidak tuntas, pada siklus II nilai rata-rata siswa 72 dengan 86% siswa yang tuntas dan 13% siswa yang tidak tuntas, dengan demikian penelitian ini menemukan bahwa penggunaan alat peraga manipulatif dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Nurunnajah Batanghari. Kata kunci: Alat peraga manipulatif , Hasil Belajar dan Siswa.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

edubio

Publisher

Subject

Education Immunology & microbiology Neuroscience

Description

Edu-Bio is a journal that contains scientific articles of research results in the field of biology and biological education. The focus and scopes of Jurnal Biotek are as follows. 1. Motivation, perception and profiles of educators and learners in learning process and biological learning 2. ...