PISTON (Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Fakultas Teknik UISU)
Vol 6, No 2 (2022): Edisi Mei

ANALISA PRODUKTIVITAS MESIN PEMISAH DAGING BUAH KELAPA MUDA DARI TEMPURUNG DAN KULIT KELAPA MENGGUNAKAN PISAU CARVING KNIFE KAPASITAS 20BUAH/JAM

Ali Hamsyah Nasution (Universitas Islam Sumatera Utara)
Abdul Haris Nasution (Universitas Islam Sumatera Utara)
Muksin R. Harahap (Universitas Islam Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2023

Abstract

Mesin pemisah daging buah kelapa muda adalah mesin yang digunakan untuk proses  pemisahan daging buah kelapa muda untuk mengambil daging buah nya dengan menggunakan pisau carving knife yang bergerak berlawanan arah jarum jam.Pengujian dilakukan untuk mengetahui kapasitas,kualitas,daya yang dibutuhkan,dan efisiensi mesin.Bahan baku digunakan adalah kelapa muda dengan ukuran panjang 25 cm.Dikupas dengan jumlah mata pisau sebanyak 3 unit. Dari hasil pengujian yang diperoleh kapasitas maximum sebesar 24 buah/jam pada putaran pertama, dengan putaran 350 rpm,daya yang dibutuhkan 580 watt.Pada putaran kedua dengan variasi putaran 250 rpm diperoleh kapasitas 23 buah/jam,daya yang dibutuhkan 516 watt.Pada putaran ketiga dengan variasi putaran 150 rpm diperoleh kapasitas 22 buah/jam,daya yang dibutuhkan 513 watt. Sedangkan dari hasil kualitas yang didapat dari pengujian ini yaitu kondisi kelapa muda yang baik pada putaran pertama sebesar 75 %. Kondisi kelapa muda yang baik pada putaran kedua sebesar 69 %. Kondisi kelapa muda yang baik pada putaran ketiga sebesar 59 %. Dari pengujian mesin ini dapat disimpulkan bahwa kualitas hasil kelapa muda yang baik terjadi pada percobaan pertama.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

piston

Publisher

Subject

Engineering Mechanical Engineering

Description

Merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Teknik Mesin Universitas Islam Sumatera Utara, yang memuat artikel Ilmiah tentang Ilmu Teknik Mesin berupa karya ilmiah maupun hasil penelitian. Jurnal ini terbit dua kali setahun yaitu periode November dan Mei. ...