Perubahan iklim yang terjadi secara global telah memberikan dampak serius terhadap pulau-pulau kecil di Indonesia. Naiknya permukaan laut, erosi pantai, dan intrusi air laut mengancam keberlangsungan pulau-pulau tersebut. Dalam konteks ini, konsep kota terapung telah muncul sebagai solusi inovatif untuk mengatasi dampak perubahan iklim, sambil memenuhi kebutuhan perumahan dan mempertahankan pariwisata di wilayah tersebut. Paper ini mengkaji pengaruh perubahan iklim terhadap hilangnya pulau-pulau di Indonesia, serta pentingnya konsep kota terapung dalam menjawab tantangan ini dengan memperhatikan kebutuhan perumahan dan pariwisata.
Copyrights © 2022