Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Problem Based Learning berbantuan media video. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen kuasi. Penelitian dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri Julang Kota Bogor pada kelas IV-B dan IV-C Semester Genap Tahun Ajaran 2022/2023.Teknik pengolahan data yang digunakan yaitu uji prasyarat analisis data yang meliputi uji normalitas dan uji homogenitas kemudian dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan uji t. Berdasarkan analisis data, hasil belajar matematika melalui penerapan model Problem Based Learning berbantuan media video diperoleh rata-rata nilai N-Gain sebesar 71 dengan ketuntasan hasil belajar sebesar 87.50%. Sedangkan model Discovery Learning memperoleh rata-rata nilai N-Gain sebesar 60.97 dengan ketuntasan hasil belajar 84%. Hasil pengujian hipotesis menyatakan Ho ditolak dan Ha diterima, karena thitung (2.86) > ttabel (2.01174). Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa, terdapat pengaruh penerapan model Problem Based Learning berbantuan media video terhadap hasil belajar matematika materi penyajian data.
Copyrights © 2023