Wisata religi merupakan wisata yang diminati masyarakat saat ini. Masjid Al-Hakim yang berlokasi di pantai Padang menjadi tujuan objek wisata religi, baik wisata lokal maupun nasional. Keindahan Masjid yang berlokasi tepat di tepi pantai menjadi daya tarik bagi wisatawan, hanya saja keindahan tersebut dirusak oleh sampah yang bertebaran di berbatuan sekitar pantai. Tim pengabdian kepada masyarakat prodi administrasi bisnis yang terdiri dari dosen dan mahasiswa, sebanyak 15 orang melakukan kegiatan berisih-bersih pantai yang berlokasi di area Masjid Al-Hakim Padang. Dari kegiatan tersebut, dapat dikurangi sampah sebanyak 15 kantong plastik. Kegiatan ini tidak dapat membersihkan pantai secara permanen, karena sampah yang datang adalah sampah yang dibawa air laut dari sungai yang sudah dicemari sampah. Kesadaran masyarakt untuk tidak membuang sampah di sungai sangat diharapkan. Untuk itu perlu kerjasama berbagai pihak dalam sistem pengelolaan sampah yang berkelanjutan di kota Padang.
Copyrights © 2023