JOURNAL OF MECHANICAL ENGINEERING, MANUFACTURES, MATERIALS AND ENERGY
Vol. 7 No. 2 (2023): Edisi Desember 2023

Pengaruh Waktu Aging Terhadap Struktur Kristal dan Kekerasan Pada Mg-Zn Sebagai Material Biodegradable

Ramanda Jiwa Satria Yohanes (Universitas Kristen Indonesia)
Derlini (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Budiarto (Universitas Kristen Indonesia)
Sesmoro Max Yuda (Universitas Kristen Indonesia)
Tony Siagian (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)
Zakir Husin (Universitas Teuku Umar)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Kemajuan teknologi dalam menangani kasus patah tulang (fraktur) belakangan ini berfokus pada metode pembuatan implan menggunakan material yang dapat diserap oleh tubuh (biodegradable) dengan syarat memiliki struktur dan kandungan yang menyerupai tulang manusia. Salah satu material yang menyerupai adalah magnesium (Mg) akan tetapi magnesium memiliki kekurangan dimana laju luruhnya tinggi sehingga memerlukan unsur lain sebagai paduan untuk mengurangi laju luruhnya. Dalam penelitian ini ditambahkan Zinc (Zn) yang memberikan manfaat untuk mengurangi laju luruh. Kombinasi Mg-Zn dalam implan dapat mempercepat proses penyembuhan tulang. Optimalisasi parameter untuk membuat paduan berpori Mg-Zn sebagai agen pengembang dengan melakukan variasi waktu kalsinasi 30, 60, dan 150 menit dengan temperatur tetap sintering 225°C. Karakterisasi struktur mikro paduan Mg-Zn dilakukan dengan pengujian XRD (X-ray Diffraction) dan untuk pengujian kekerasan dilakukan dengan metode Brinell. Hasil dari penelitian ini untuk ukuran kristal berdasarkan grafik cenderung menurun pada saat waktu kalsinasi 60 menit dan kembali naik pada waktu kalsinasi 150 menit. Untuk kerapatan dislokasi dan regangan mikro cenderung meningkat saat waktu kalsinasi 60 menit dan kembali turun pada waktu kalsinasi 150 menit. Sedangkan pengujian kekerasan paduan Mg-Zn semakin lama waktu kalsinasi maka semakin tinggi nilai kekerasannya. Kata Kunci: Kekerasan; Material Biodegradable; Metalurgi Serbuk; Paduan Mg-Zn; XRD

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmemme

Publisher

Subject

Energy Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

This journal is a publication media of research results in the field of machinery that has been carried out by academics or practitioners by following predetermined rules. The research areas include: manufacturing, engineering materials, energy conversion and renewable energy, as well as other ...