Journal of Law, Education and Business
Vol 1, No 2 (2023): Oktober 2023

Pengaruh Inovasi Layanan Check in Maskapai Sriwijaya Air Terhadap Kepuasan Pelanggan di Yogyakarta International Airport

Eka Puspita Dewi Wonmaly (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)
Kifni Yudianto (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pengaruh inovasi layanan Check In Maskapai Sriwijaya Air terhadap kepuasan pelanggan di Yogyakarta International Airport. Bertujuan untuk mengetahui pengaruh inovasi layanan Check In Maskapai Sriwijaya Air terhadap kepuasan pelanggan serta, untuk mengetahui seberapa besar pengaruh inovasi layanan Check In terhadap kepuasan pelanggan. Inovasi menunjukkan bahwa semakin banyak manusia menciptakan pemikiran baru, maka semakin banyak juga yang akan mereka temukan. Subjek dalam penelitian ini adalah penumpang yang pernah melakukan penerbangan menggunakan maskapai Sriwijaya Air di Yogyakarta International Airport dengan jumlah 60 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada sampel. Dalam pengesahannya akan dilakukan uji validitas, reliabilitas, regresi linear sederhana serta koefisien determinasi menggunakan IBM Statistik 26. Dari data yang diperoleh, didapati nilai signifikasi pada uji T 0,000 dan nilai R2 sebesar 0,632 atau 63,2% dan sisanya 36,8% dipengaruhi dari variabel lain diluar penelitian ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jleb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal of Law, Education, and Business dengan nomor terdaftar E-ISSN 2988-1242 (online) dan P-ISSN 2988-604X (Cetak) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. JLEB bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang: 1. ...