ABDIPRAJA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat)
Vol 4, No 1 (2023): Maret

Pelatihan Pembuatan PTK dan Artikel Ilmiah bagi Guru SD Sebagai Upaya Pengembangan Keprofesian Guru Berkelanjutan

Sri Haryati (Universitas Tidar)
Sukarno Sukarno (Universitas Tidar)
siswanto siswanto ((Scopus ID: 57201668082) Universitas Tidar)
Anggeria Sulatin (Universitas Tidar)
Ismauldy Ismauldy (Universitas Tidar)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2023

Abstract

Persyaratan menjadi calon kepala sekolah adalah memiliki pangkat penata dengan golongan IIIc. Akan tetapi guru SDN di Kota Magelang 159 guru masih mempunyai golongan IIIa dan 73 masih golongan IIIb. Akibatnya ada enam satuan pendidikan di Kota Magelang yang kosong kepala sekolahnya. Berdasarkan hasil analisis di lapangan maka dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa kegiatan pendampingan penyusunan penelitian Tindakan kelas dan artikel ilmiah. Kegiatan ini menggunakan metode partisipasi dan diskusi, serta praktek penyusunan penelitian Tindakan kelas. Pelaksanaan program pengabdian ini mencakup beberapa tahap kegiatan yakni tahap persiapan materi, tahap pelaksanaan program dan tahap evaluasi kegiatan. Kegiatan pengabdian ini diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari guru yang berada di bawah naungan dinas pendidikan dan kebudayaan kota Magelang. Pada kegiatan ini, 67% guru berhasil membuat karya penelitian tindakan kelas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdipraja

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Public Health Social Sciences

Description

ABDIPRAJA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu di antaranya: Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Kedokteran Kesehatan Teknik Bahasa Ekonomi Sosial Humaniora Agama dan Filsafat Seni Desain dan ...