Sertifikasi halal produk makanan dan minuman merupakan program pemerintah. Program ini secara teknis dilakukan oleh Kementerian agama melalui BPJPH. Salah satu cara memperkenalkan dan mensosialisasikan literasi halal bagi siswa SMA/MA adalah dengan mengintegrasikan dalam proses pembelajaran, terutama pembelajaran biologi, dengan meramunya dalam bentuk bahan ajar. Studi pendahuluan dilakukan untuk mengetahui pengetahuan awal siswa SMA/MA tentang literasi halal, dengan tujuan menentukan kedalaman dan keluasan materi ajar berdasarkan pengetahuan yang dibutuhkan siswa tentang literasi halal. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey yang menggunakan instrument angket yang diberikan pada siswa SMA/MA baik negeri atau swasta yang tersebar di Provinsi jawa barat. Instrumen angket literasi halal disusun berdasarkan peraturan pemerintah tentang sertifikasi halal. Hasil studi pendahuluan literasi halal siswa SMA/MA masih tergolong rendah sehingga perlu dilakukan penguatan dan peningkatan literasi halal. Hasil studi pendahuluan ini menunjukan bahwa dibutuhkan pengembangan bahan ajar biologi yang berpendekatan literasi halal sebagai sarana untuk meningkatkan kesadaran akan sertifikasi halal.
Copyrights © 2023