Madani: Multidisciplinary Scientific Journal
Vol 1, No 11 (2023): Desember

Peningkatan Partisipasi Masyarakat dalam Pengambilan Kebijakan Publik Melalui E-Government

Naufal Rizky Albarkah (Universitas Padjadjaran)
Anisa Putri Tambun (Universitas Padjadjaran)
Wildzar Al Ghifari (Universitas Padjadjaran)
Hutasoit Wina Wihelmina (Universitas Padjadjaran)
Ivan Darmawan (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta menganalisis terkait peningkatan partisipasi masyarakat dalam pengambilan kebijakan publik melalui e-government. Metode penelitian yang digunakan adalah metodologi kualitatif deskriptif dengan mendeskripsikan dan menggambarkan fenomena-fenomna yang ada, baik fenomena yang bersifat alamiah ataupun rekayasa manusia, dengan fokus pada kualitas, sifat-sifat, dan keterkaitan antara berbagai kegiatan. Adapaun metode pengumpulan data yang digunakan adalah studi literatur berdasarkan sumber-sumber penelitian, membaca dan mencatat materi, serta menggunakan teknik pengumpulan data kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat penerapan e-government oleh pemerintah dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengambilan kebijakan publik. Meskipun demikian, pelaksanaan e-goverment ini masih terdapat kelemahan dan kekurangan sehingga perlu adanya perbaikan sebagai bentuk upaya pemerintah dalam menyediakan ruang-ruang partisipasi bagi masyarakat.

Copyrights © 2023