JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education)
Vol. 7 No. 1 (2023): Desember

Desain Pengembangan Permainan Tradisional Engklek untuk Memfasilitasi Perkembangan Motorik Kasar Anak Usia Dini

Nurwahidah Nurwahidah (Universitas Pendidikan Indonesia)
Heri Yusuf Muslihin (Universitas Pendidikan Indonesia)
Taopik Rahman (Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2023

Abstract

Peran pendidikan anak usia dini sangat fundamental dalam membentuk sumber daya manusia yang berkualitas mengingat anak usia dini berada pada masa emas atau disebut juga masa golden age. Pentingnya pendidikan sebagai salah satu upaya dalam mempersiapkan generasi dalam mengahadpi perkembangan zaman di era globalisasi. dalam memfasilitasi perkembangan motorik kasar anak, guru seringkali melupakan bahwa banyaknya manfaat pada permainan tradisional terutama pada permainan engklek. Merujuk pada fungsi media dalam pembelajaran untuk mengatasi keterbatasan indrawi, keterbatasan ruang dan keterbatasan waktu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan permainan tradisional engklek untuk memfasilitasi perkembangan motorik anak usia dini. Penelitian menggunakan metode EDR (Education Design Research) dengan prosedur penelitian diadaptasi dari model McKenney dan Reeves. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis kualitatif dan kuantitatif. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengembangan permainan tradisional engklek yang dikembangkan yang dikembangkan telah memenuhi kelayakan dari validator media. Berdasarkan hasil ini, dapat disimpulkan bahwa media sangat layak untuk digunakan sebagai saran dalam memfasilitasi perkembangan motorik kasar pada anak usia dini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JECIE

Publisher

Subject

Education

Description

JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) has e ISSN 25992759 (online) and p ISSN 26144387 (print) is a national scientific journal of Early Childhood Education (PAUD) that aims to communicate the research results of lecturers, students, teachers, practitioners, and scientists in ...