Penelitian ini bertujuan untuk mensurvei minat siswa terhadap pelajaran matematika dikelas tinggi SD Desa Kepenuhan Barat Kabupaten Rokan Hulu. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian survey dengan pendekatan deskriptif kuantitafif dan dengan desain penelitian Survey Descriptive Design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 306 siswa dari 3 sekolah diSD Desa Kepenuhan Barat Kabupaten Rokan Hulu dan teknik pengambilan sampel yaitu Random Sampling dengan menggunakan rumus Slovin maka diperoleh sampel sebanyak 174 siswa. Teknik pengambilan data dengan menyebarkan angket minat belajar matematika dikelas tinggi. Variabel penelitian ini adalah survey minat siswa (X) terhadap pelajaran matematika (Y) dikelas tinggi. Berdasarkan hasil survey pengolahan data tersebut maka diketahui bahwa di SD Desa Kepenuhan Barat Kabupaten Rokan Hulu siswa SD kelas Tinggi Sangat berminat terhadap pelajaran matematika dengan siswa berjumlah 84 dengan hasil presentase 47,27% ,siswa berjumlah 57 dengan presentasi 32,75% yaitu siswa yang memiliki kategori berminat terhadap pelajaran matematika. Siswa sebanyak 23 dengan presentasi 13,21% adalah siswa yang memiliki kategori rendah minat terhadap pelajaran matematika, dan siswa sebanyak 10 dengan presentasi 5,74 adalah siswa yang mimiliki kategori sangat rendah minat terhadap pelajaran matematika. Keywords: Minat Siswa Belajar, Pembelajaran Matematika, Minat Belajar
Copyrights © 2022