Langgong: Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora
Vol 2 No 1 (2022)

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Terhadap Hasil Belajar Siswa

Kristiyani Mitan Keraf (Universitas Mulawarman)
Reza Reza (Universitas Mulawarman)
Ilham Abu (Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran IPS pada kelas VIII SMP Negeri 21 Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif Jenis penelitian Quasi experimental design, dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Samarinda sebanyak 65 siswa yaitu kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa yaitu 32 orang dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa yaitu 33 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes untuk mengukur hasil belajar. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh nilai rata-rata untuk kelas eksperimen mengalami peningkatan sebesar 25,92% dan nilai rata-rata untuk kelas kontrol mengalami peningkatan sebesar 20%. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh data nilai thitung sebesar 4,294 lebih besar dari nilai ttabel sebesar 1,699 dengan nilai signifikansi 0,05 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw berpengaruh siginifikan terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Samarinda.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

langgong

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Langgong: Jurnal llmu Sosial dan Humaniora published by the Department of Social Studies Education, the Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Mulawarman, published twice a year, March and September. It contains articles of research or study of literature in the field of Social and ...