Riksa Bahasa: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya
Vol 4, No 2 (2018): Riksa Bahasa Vol. 4 No. 2 November 2018

PANDANGAN DUNIA PENGARANG DALAM NOVEL TARIAN BUMI DAN CERPEN SAGRA KARYA OKA RUSMINI (TINJAUAN STRUKTURAL GENETIK)

Syihaabul Hudaa (SPs UPI Pendidikan Bahasa Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2018

Abstract

Karya sastra merupakan representasi dari penulisnya. Sebagai suatu representasi, di dalam karya sastra memiliki pesan yang ingin disampaikan oleh penulisnya. Novel Tarian Bumi dan cerpen Sagra karya Oka Rusmini berusaha menggambarkan permasalahan sosial yang kerap terjadi di Bali. Permasalahan ini sudah terjadi sejak dahulu, di mana kasta menjadi suatu aturan sosial yang tidak dapat dilanggar di Bali. Oka Rusmini kemudian merepresentasikannya melalui karyanya agar pembaca dapat mendapatkan katarsis dari karya sastra tersebut. Penelitian ini tergolong jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode analisis isi. Melalui kajian bandingan, peneliti dapat mengetahui bagaimana pandangan Oka Rusmini terhadap kebudayaan dan peraturan sosial yang terdapat di Bali.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

RBSPs

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Riksa Bahasa merupakan jurnal yang mempublikasikan kumpulan artikel hasil penelitian-penelitian dan telaah di bidang bahasa, sastra, tradisi lisan dan pembelajarannya. Jurnal ini dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Sekolah Pascasarjana, Universitas Pendidikan ...