Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menyimak melalui kegiatan bercerita pada anak usia 5 – 6 tahun di TK Telkom Kota Batam. Penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dua siklus yang masing-masing lima kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelompok B yang terdiri dari 15 anak. Anak usia dini adalah anak yang berada pada rentang usia 0-6 tahun. Masa ini adalah masa untuk mengembangkan semua potensi yang dimiliki anak. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan pada Siklus I adalah 2 anak (13%) belum berkembang, 6 anak (40%) mulai berkembang, 4 anak (27%) berkembang sesuai harapan, 3 anak (20%) berkembang sangat baik. Pada Siklus II, 1 anak (7%) belum berkembang,1 anak (7%) mulai berkembang, 4 anak (26%) berkembang sesuai harapan, 9 anak (60%) berkembang sangat baik. Berdasarkan penelitian tersebut Kegiatan perbaikan kemampuan menyimak melalui kegiatan bercerita, dengan menggunakan metode yang tepat, media yang menarik, persiapan yang matang dari pendidik akan menciptakan pembelajaran yang menarik dan menyenangkan, sehingga akan mendapatkan hasil pembelajaran yang sesuai dengan yang diharapkan.
Copyrights © 2023