JIAN (Jurnal Ilmiah Administrasi Negara)
Vol. 3 No. 2 (2019): August 2019

Inovasi Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Dalam Pelayanan Akta Kelahiran Online Di Kabupaten Bojonegoro

Rupiarsieh (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2019

Abstract

Dalam hal mewujudkan Inovasi pelayanan akta kelahiran Online , Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bojonegoro bekerja sama dengan 7 rumah sakit baik rumah sakit daerah maupun rumah sakit swasta. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2017 tentang Inovasi Daerah. Inovasi Daerah dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk mulai inovasi tata kelola Pemerintah Daerah, Inovasi Pelayanan Publik / inovasi daerah sesuai dengan urusan Pemerintah yang menjadi kewenangan daerah itu sendiri. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisa Inovasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Dalam Pelayanan Akta Kelahiran Online dan faktor-faktor yang yang Pelayanan Akta Kelahiran Online. Fokus pada penelitian ini adalah pada Inovasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Dalam Pelayanan Akta Kelahiran Online menghemat biaya, menghemat waktu, mengurangi keterbatasan, dan manfaat pada tingkat pengelolaan. Adapun metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teori yang digunakan untuk mengetahui Inovasi Akta Kelahiran Online adalah teori yang digunakan oleh Richard Heeks inovasi erat kaitannya dengan teknologi dan informasi, khususnya internet yang memiliki peranan penting dalam trasnparansi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Inovasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Dalam Pelayanan Akta Kelahiran Online berjalan akan tetapi setelah dilakukan penelitian ditemukan kendalan yaitu masalah jaringan dan waktu penerbitan akta kelahiran yang membutuhkan waktu yang lama sekitar 1 bulan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIAN

Publisher

Subject

Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Negara is a journal that provides scientific information aimed at researchers, research institutions, government agencies, and stakeholders. Jurnal Ilmu Administrasi Negara publishes manuscripts that focus on research results on government policy innovation. Jurnal Ilmu ...