Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi Program CSR Pertamina EP Cepu dalam pengembangan dua BUM Desa, yakni di BUM Desa Makmur Rejo di Desa Bandungrejo dan BUM Desa Bumi Makmur di Desa Dolokgede tahun 2018-2019. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian komparatif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teori implementasi model Charles O. Johnes, yang mengacu pada tiga indicator, yakni organisasi, interpretasi, dan aplikasi. Data didapat dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian dari pengurus kedua BUM Desa, yakni Bandungrejo dan Dolokgede, kedua kepala desa, kedua pendamping program, dan penerima manfaat. Hasil penelitian menunjukan pelaksanaan implementasi program CSR dalam pengembangan BUM Desa belum cukup baik. Karena, dalam penerapan program yaitu dari BUM Desa Dolokgede belum mendapatkan pendampingan yang sepenuhnya. Selain itu pihak BUM Desa Dolokgede dengan pihak LSM pendamping program masih belum melakukan evaluasi program ataupun monitoring program, sehingga program berjalan belum maksimal.
Copyrights © 2023