Parjhuga : Jurnal Penelitian dan Pengembangan Daerah
Vol 1 No 2: December 2023

Advokasi Kebijakan Migrasi Siaran Televisi Analog Menjadi Digital

Rizal, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Pemerintah Indonesia mengeluarkan kebijakan migrasi siaran televisi analog menjadi digital sebagai bentuk komitmen seluruh negara, termasuk Indonesia yang tergabung dalam International Telecommunication Union (ITU). Tetapi, kebijakan tersebut mendapatkan reaksi penolakan, terutama dari kubu swasta yang menyatakan bahwa kebijakan tersebut dapat memberatkan sebagian besar masyarakat Indonesia. Penelitian ini berupa penelitian kualitatif deskriptif menggunakan data sekunder serta melihat kebijakan migrasi siaran televisi melalui teori Advocacy Coalition Framework. Hasil penelitian menunjukkan terjadinya usaha untuk memenangkan kepentingan dari masing-masing kubu dengan beberapa strategi yang digunakan, adanya peristiwa di luar sistem yang mempengaruhi arah kebijakan, pendekatan kebijakan berbentuk Top-Down, serta peran Mahkamah Konstitusi sebagai Broker dalam kebijakan ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

litbangda

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Parjhuga Jurnal Penelitian dan Pengembangan Daerah diterbitkan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Bangkalan, merupakan media ilmiah (Jurnal) yang menginformasikan hasil penelitian, pengembangan, dan tinjauan kepustakaan khususnya yang berupa "public policy research". Redaksi ...