Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Vol. 2 No. 3 (2023): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial

Fungsi Badan Permusyawaratan Desa Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa Long Beluah Kecamatan Tanjung Palas Barat Kabupaten Bulungan

Wempi Feber (Universitas Kaltara)
Iskandar Iskandar (Unversitas Kaltara)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2023

Abstract

Secara umum tujuan penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan fungsi Badan Permusyawaratan Desa dalam penyelenggaraan pemerintahan serta faktor - faktor yang mempengaruhi di Desa Long Beluah Kecamatan Tanjung Palas Barat Kabupaten Bulungan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode analisis data kualitatif yaitu mendeskripsikan serta menganalisis data yang diperoleh di lokasi penelitian kemudian di interpretasi secara deskriptif dimana penentuan informan penelitian menggunakan Purposive Sampling dan teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, studi pustaka, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama fungsi menetapkan peraturan desa tidak terlaksana karena adanya hambatan dalam pelaksanaannya yaitu minimnya partisipasi dan dukungan masyarakat, kedua fungsi menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat kurang terlaksana karena masih terdapat kendala dalam pelaksanaannya,yaitu masyarakat belum sepenuhnya memahami fungsi anggota Badan Permusyawaratan Desa, sehingga dalam proses menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat anggota Badan Permusyawaratan Desa terjun langsung ke tengah masyarakat atau masyarakat langsung menyampaikan aspiransunya kepada Kepala Desa, ketiga pelaksanaan fungsi pengawasan juga belum terlaksana dengan baik. Adapun faktor yang mempengaruhi pelaksanaan fungsi Badan Permusyawaratan Desa diketahui bahwa, pertama masyarakat, kedua pola hubungan kerja sama dengan pemerintah desa, ketiga pendapatan, keempat sistem pemilihan, dan kelima fasilitas operasional atau penunjang kantor.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial menerbitkan artikel ilmiah pendidikan dan ilmu sosial berdasarkan hasil penelitian dan hasil kajian pustaka. Jurnal ini menggunakan Bahasa Indonesia dan bahasa inggris. Terbit 4 kali setiap tahun pada bulan Januari, Maret, Juli, dan ...