Jurnal ADAM : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 3 No 1 (2024): Vol. 3 No. 1 Edisi Februari 2024

MENUMBUHKAN KEPEDULIAN SISWA SEKOLAH DASAR TERHADAP PENTINGNYA FLORA DAN FAUNA DI WILAYAH KERJA SPTN 1 TAMAN NASIONAL BUKIT BAKA BUKIT RAYA

Slamet Rifanjani (Fakultas Kehutanan, Universitas Tanjungpura)
Herlina Darwati (Fakultas Kehutanan, Universitas Tanjungpura)
Marwanto Marwanto (Fakultas Kehutanan, Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2024

Abstract

Perlindungan flora dan fauna yang masih ada di luar dan/atau dalam kawasan hutan adalah sesuatu keharusan agar tetap lestari. Pemberian status kawasan hutan menjadi taman nasional juga memberikan andil dalam kegiatan pelastarian flora dan fauna di dalamnya. Taman Nasional Bukit Baka Bukit Raya bekerja sama dengan fakultas kehutanan universitas tanjungpura berkomitmen dalam memberikan peran aktif berkegiatan yang mampu mengedukasi masyarakat secara luas akan pentingnya keberadaan flora dan fauna. Pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan memberikan materi pentingnya keberadaan flora dan fauna di sekitar penduduk melalui siswa sekolah dasar yang berdampingan dengan TNBBBR. Materi yang disampaikan adalah flora dan fauna yang dapat ditemukan di TNBBBR dengan metode penyampaian visual dan lisan yang interaktif. Hasil pengabdian kepada masyarakat ini menunjukkan bahwa siswa mengetahui dan pernah melihat secara langsung flora dan fauna yang di tampilkan. Namun, hasil diskusi yang dilakukan menunjukkan bahwa beberapa siswa belum mengetahui bahwa flora dan fauna tersebut dilindungi dan wajib untuk dijaga kelestariannya. Kegiatan PKM ini telah memberikan informasi akan pentingnya menjaga flora dan fauna yang ada, dan menjadi wadah edukasi peduli flora dan fauna kepada masyarakat sekitar TNBBBR.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

adam

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal ADAM adalah Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat yang ditertbitkan dan dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Institut Pendidikan Tapanuli Selatan. Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil pengabdian dari seluruh civitas ...