Sampah adalah suatu benda atau bahan yang sudah tidak digunakan lagi oleh manusia sehingga dibuang. Stigma masyarakat terkait sampah adalah semua sampah itu kotor dan menjijikkan sehingga harus dibuang. Namun sebenarnya tidak semua sampah tidak berguna dan menjadi masalah. Jika dikelola dengan baik, ada beberapa jenis sampah yang bisa dimanfaatkan bahkan bernilai ekonomi. salah satunya adalah kain bekas. Sampah dari kain bekas ini dapat dirubah melalui sebuah proses menjadi produk yang memiliki nilai tambah dan bermanfaat yang diistilahkan dengan upcycle, salah satunya menjadi vas bunga. Tim pengabdian Fakultas Ekonomi dan Manajemen Universitas Samawa (UNSA) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dengan tujuan untuk menumbuhkan pengetahuan dan pemahaman ibu-ibu dan masyarakat dalam memanfaatkan kain bekas yang tidak terpakai menjadi produk yang memiliki nilai tambah dan bermanfaat berupa vas bunga. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Labuhan Sumbawa Kecamatan Labuhan Badas pada hari Senin, 19 Agustus 2022. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diimplementasikan dalam dua tahapan, yaitu sosialisasi dan penyuluhan serta pelatihan pembuatan vas bunga. Peserta yang mengikuti kegiatan ini akan punya bekal pengetahuan dan pengalaman yang baik berkaitan dengan kreativitas maka hal ini dapat menumbuhkan jiwa entrepreneur, sebab produk ini memiliki nilai jual yang tinggi jika diolah melalui sentuhan seni yang baik. Hasil dari kegiatan ini diharapkan dapat memberikan peluang kepada ibu-ibu dan masyarakat untuk berlatih membuat vas bunga secara tepat dan kreatif.
Copyrights © 2019