Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 1 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Januari 2024

PELAKSANAAN PENDAMPINGAN DAN TUTORIAL ASI EKSKLUSIF

Suharto Suharto (Akademi Keperawatan Kesdam I/BB Medan)
Muchti Yuda Pratama (Akademi Keperawatan Kesdam I/BB Medan)
Nina Olivia (Akademi Keperawatan Kesdam I/BB Medan)
Virginia Syafrinanda (Akademi Keperawatan Kesdam I/BB Medan)
Endang Roswati Simamora (Akademi Keperawatan Kesdam I/BB Medan)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2024

Abstract

Proses pemberian ASI tanpa tambahan makanan lain pada bayi berumur 0-6 bulan disebut ASI eksklusif. sejumlah riset menunjukkan bayi yang diberi asi lebih jarang terserang Gastroenteritis, infeksi pernapasan, infeksi telinga, infeksi saluran kemih, alergi, asma, dan eksim. Pendidikan kesehatan yang melibatkan pendampingan dan tutorial merupakan salah satu metode untuk meningkatkan pengetahuan ibu. Pendidikan kesehatan ini diyakini lebih efektif ketika disampaikan secara personal melalui komunikasi tatap muka. Peran tenaga kesehatan memiliki kaitan dengan praktik pemberian ASI eksklusif. Ibu yang mendapatkan dukungan dari tenaga kesehatan memiliki kemungkinan lebih besar untuk memberikan ASI.  Kegiatan PKM bertujuan meningkatkan dan merubah perilaku pemberian ASI yang optimal pada ibu yang menyusui. Metoda dilakukan dengan pendampingan dan pemberian tutorial tentang ASI Eksklusif dengam 42 peserta di posyandu Flamboyan Jaharun B di bawah pembinaan Puskesmas Kecamatan Galang Deli serdang serta menggunakan instrumen tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah kegiatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BESIRU

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat is an academic journal organized and operated by LPP Manggala Institute which aims to publish conceptual thoughts or ideas and research findings that have been achieved in the field of community development and application of science and technology, including ...