EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 5, No 6 (2023): December

Pendidikan Adab dalam Membentuk Akhlak Siswa

Dhimas Arya Permady (Universitas Muhammadiyyah Malang (UMM), Indonesia)
Hadi Nur Taufik (Universitas Muhammadiyyah Malang (UMM), Indonesia)
Dina Mardiana (Universitas Muhammadiyyah Malang (UMM), Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2023

Abstract

Salah satu permasalahan yang terjadi dalam dunia pendidikan saat ini adalah kurangnya adab yang baik di kalangan siswa. Banyak siswa yang pintar dan sukses, tetapi kurang memiliki adab yang baik. Kepribadian siswa tercermin dalam akhlak mulia yang akan mengantarkan siswa tersebut pada harkat dan martabat yang agung. Maka dari itu, kedudukan adab dalam pendidikan sangat perlu diterapkan bahkan bisa dikatakan wajib sekolah tersebut mementingkan suatu adab sebelum ilmu. Saat ini, adab yang yang mulia mahal dan sulit ditemukan. Penelitian ini berfokus pada pendidikan adab dalam membentuk akhlak siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui penerapan adab pada siswa agar terbentuknya akhlak yang mulia. Metode penelitian ini menggunakan kualitatif untuk mengangkat fakta, keadaan, variabel, dan fenomena-fenomena yang terjadi, Jenis penelitian ini adalah fenomenologi. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data mencakup tiga teknik analisis data kualitatif yaitu kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menemukan penguatan adab pada siswa urgen dilakukan agar terbentuknya akhlak yang mulia. Pendidikan adab tersebut dilakukan dengan cara pembiasaan, dan proses pelaksanaan pendidikan adab yang meliputi berbagai kegiatan dengan istilah ta’dib, akhlak yang diterapkan siswa

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...