UMKM FOKUSKU merupakan salah satu forum komunikasi wisata kuliner binaan Universitas Muhammadiyah Purwokerto di Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas. Para pelaku anggota FOKUSKU merasakan penurunan semangat berwirausaha seperti tidak memiliki kompetensi wirausaha, tidak memiliki dedikasi, minimnya inovasi untuk dapat tetap bertahan menghadapi persaingan. Kondisi perekonomian yang menuntut para pelaku UMKM untuk lebih kreatif agar mendapatkan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Business plan belum tersusun secara baik sehingga bisnis yang mereka laksanakan memiliki kecenderungan dalam di tempat atau belum berkembng. Hal itu menimbulkan masalah pada keberlangsungan bisnis tersebut. Luaran yang ingin di capai dalam program ini adalah anggota FOKUSKU dalam memulai bisnis atau dengan bisnis yang ada saat ini dapat menyusun business plan yang baik khususnya dalam perencanaan keuangan secara tepat dan terarah sehingga tidak ada kerancuan antara modal pribadi dan modal usaha, serta memberikan semangat kewirausahaan pada anggota FOKUSKU. Pelaksanaan program ini dengan metode penyuluhan, pelatiha dan pendampingan. Kata kunci: Business Plan, Kewirausahaan, FOKUSKU
Copyrights © 2023