Babasal Agromu Journal
Vol. 1 No. 2 (2023)

Pupuk NPK Dan Pupuk Kandang Sapi Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Ubi Jalar Ungu (Ipomoea batatas L)

Irsam, Irsam (Unknown)
Lamusu, Darni (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian adalah Mengetahui respon pertumbuhan dan hasil pada tanaman ubi jalar ungu terhadap penggunaan pupuk NPK Mutiara dan pupuk kandang sapi, dan untuk mengetahui perlakuan terbaik pada penggunaaan pupuk NPK Mutiara dan pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan dan hasil pada tanaman ubi jalar ungu. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 2 faktor yaitu aplikasi Pupuk Kandang sapi dan Pupuk NPK masing-masing 3 taraf perlakuan di ulang 3 kali sehingga menjadi 27 unit percobaan yaitu faktor pertama adalah pupuk kandang sapi yang terdiri A1 (750 gram pupuk kandang sapi), A2 (950 gram pupuk kandang sapi) dan A3 (1.150 gram pupuk kandang sapi) sedangkan pada faktor kedua yaitu S1(15 gram Pupuk NPK Mutiara), S2 (17 gram pupuk NPK Mutiara) dan S3 (19 gram pupuk NPK Mutiara). Hasil penelitian ini adalah Pemberian pupuk NPK Mutiara dan pupuk kandang sapi memberikan pengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan hasil ubi jalar ungu, yaitu panjang sulur, jumlah daun, jumlah umbi dan berat umbi. Perlakuan terbaik yaitu perlakuan S3A3 (19 gram pupuk NPK Mutiara dan 1.150 gram pupuk kandang sapi) yaitu pada semua pada semua parameter seperti pada panjang sulur, jumlah daun, jumlah umbi dan berat umbi pada ubi jalar ungu.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BAJ

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Babasal Agromu Journal adalah jurnal open akses yang didedikasikan untuk publikasi penelitian baru dalam semua aspek ilmu pertanian terapan, dengan fokus pada budidaya sampai pengolahan hasil panen dan pemanfaatan tumbuhan dalam bidang peternakan. Jurnal ini bertujuan khusus untuk publikasi makalah ...