Journal of The Civil Engineering Student
Vol 2, No 1 (2020): Volume 2, Nomor 1, April 2020

Pengaruh Penggunaan Nano Material Bijih Besi Terhadap Kuat Tekan Beton Mutu Tinggi

Kasful Adli Plistiyo (Syiah Kuala University)
Teuku Budi Aulia (Syiah Kuala University)
Rudiansyah Putra (Syiah Kuala University)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2020

Abstract

Nano material bijih besi adalah bentuk nano dari mineral besi yang terdapat di alam yang diperoleh dengan menghancurkan partikel-partikel mineral bijih besi hingga berukuran nano yang berada pada rentang 1-100 nm. Beton mutu tinggi adalah beton dengan kuat tekan lebih besar atau sama dengan 41,4 MPa (SNI 03-6468-2000). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan nano material bijih besi sebagai substitusi semen dengan persentase; 3%, 6% dan 10% dari total berat semen yang digunakan terhadap kuat tekan beton mutu tinggi normal (0%). Kuat tekan rencana adalah 70 MPa dengan FAS sebesar 0,3. Pengujian kuat tekan menggunakan benda uji silinder berukuran 10 cm x 20 cm. Persentase optimum penggunaan nano material bijih besi adalah 6% dengan peningkatan kuat tekan sebesar 7,43% pada umur beton 7 hari.  

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

CES

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Journal of The Civil Engineering Student (JOCES) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan secara berkala oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala. Jurnal ini memuat artikel dari hasil tugas akhir mahasiswa/i di Jurusan Teknik Sipil untuk dipublikasikan, baik dari Universitas ...