Para kader pembangunan bangsa perlu memiliki kemampuan akademik dan mampu membantu masyarakat dalam memecahkan masalah. Dengan meningkatkan keterampilan pemecahan masalah melalui kegiatan kunjungan rumah, para Ibu pembinaan kesejahteraan keluarga (PKK) dapat lebih efektif dalam menghadapi tantangan dan permasalahan yang kompleks dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk menguji efektivitas kegiatan pendukung kunjungan rumah dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah ibu-ibu PKK dalam penanganan masalah remaja di rumah. Pengabdian masyarakat ini melibatkan 43 ibu dalam dua kelompok usia. Pengabdian masyarakat ini menggunakan skala pemecahan masalah untuk mengumpulkan data. Analisis deskriptif dan uji Wilcoxon digunakan sebagai teknik dalam menganalisis data pengabdian masyarakat ini. Hasil pengabdian masyarakat menunjukkan peningkatan kemampuan pemecahan masalah setelah dilakukan kegiatan pendukung kunjungan rumah. Implikasinya adalah para ibu kader dapat menggunakan kunjungan rumah sebagai sarana meningkatkan kemampuan mereka dalam memecahkan masalah.Â
Copyrights © 2023