Mapendis
Vol 1 No 2 (2023): Islamic Education Management

Pengembangan Kurikulum Pesantren Weekend Di Pondok Pesantren Manbaul Khoir Klodran, Gemawang, Temanggung

Saifuddin, Khamim - (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Nov 2023

Abstract

Pesantren Weekend merupakan program kerjasama lembaga formal dan pondok pesantren. Tujuan utamanya menciptakan generasi penerus bangsa kedepa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi dan pengembangan kurikulum di program pesantren weekend ini. Metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus (case study), digunakan oleh peneliti. Data penelitian diambil melalui teknik wawancara langsung dengan pengelola dan stakeholder lainnya. Untuk memperkokoh data yang berasal daro wawancara, peneliti melakukan observasi partisipasi secara langsung ke tempat kegiatan. Hasilnya tujuan pendidikan, sistem pendidikan, materi pendidikan, metode pengajaran, sistem evaluasi pengajaran tetap mengacu dari kaidah pokok sistem pesantren. Meski demikian titik tekan program ini adalah pada pembentukan adab anak terhadap orang lain. Faktor pendorong dan penghambat pelaksanaan kurikulum pesantren berasal dari internal (anak, guru) dan juga ekternal (lembaga pendidikan mitra, orang tua wali dan masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Mapendis

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Aims & Scope : Innovation in Islamic or General Educational Management across the spectrum. The development of management in Islamic or General Educational Institution. Creation of an environment in which the management of resources provides the most efficient outputs. Sharing of new initiatives in ...