Jambura Journal of Community Empowerment
Volume 5 No. 1: Juni 2024

Implementasi Pendekatan Teaching at The Right Level (TaRL) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik

Mega Kurniasih Jayanti (Universitas PGRI Semarang)
Harto Nuroso (Universitas PGRI Semarang)
Sumarmiyati Sumarmiyati (SD Negeri Karangrejo 02 Semarang)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis hasil belajar peserta didik Kelas II SD Negeri Karangrejo 02 Semarang sebelum dan setelah mendapat pembelajaran dengan mengimplementasikan pendekatan TaRL pada mata pelajaran Matematika yaitu materi Mengurai dan Menyusun Bangun Datar. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru kelas dan observasi lingkungan pada Kelas II dapat disimpulkan bahwa tingkat kemampuan menyerap konten pelajaran pada Kelas II sangat beragam sehingga guru membutuhkan pendekatan lain sebagai solusi mengatasi hal tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode Pre-Eksperimen dan menggunakan desain One Group Pretest-Posttest Design. Penelitian dilakukan di Kelas II SD Negeri Karangrejo 02 Semarang dengan sampel penelitian adalah 17 peserta didik. Data yang diperoleh diolah menggunakan Data Analyst pada Microsoft Excel berupa Uji Normalitas, Uji N-Gain, dan Uji-T.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jjce

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

JAMBURA Journal Community Empowerment contains articles of research results and / or analytical-critical studies in the field of out-of-school education specifically on adult education studies, community education, training and human resource development, counseling, and community development. The ...