Jurnal Kolaboratif Sains
Vol. 7 No. 1: JANUARI 2024

Manusia dalam Filsafat Pendidikan Islam: Man in the Philosophy of Islamic Education

Izzi Fekrat (Unknown)
Hendrayadi (Unknown)
Wahyu Hidayat (Unknown)
Zulmuqim (Unknown)
M Zalnur (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Tulisan ini akan membincangkan esensi manusia, dengan menggunakan pendekatan fenomena dan kejadian manusia secara reflektif menurut informasi al Qur’an. Di samping itu mengkritisi dengan kaidah pembacaan al Qur’an secara ilmiah. Oleh sebab itu, tulisan ini akan menjadikan manusia sebagai objek kajian dengan menyertakan pandangan teoritis tentang manusia sebagaimana termuat dalam ayat-ayat Al Qur’an al Karim. Pada saat yang bersamaan juga menyertakan tema berupa tugas, tujuan hidup manusia serta implikasinya dalam pendidikan Islam sebagai pisau analisis dalam tulisan ini. Di dalam tulisan ini menggunakan jenis penelitian pustaka (library research) merupakan sebuah uraian atau deskripsi tentang literatur yang relevan dengan bidang atau topik tertentu. Peneliti menggunakan riset dokumen (Content Analisis). Content Analisis merupakan analisis ilmiah tentang isi pesan suatu komunikasi. yaitu dengan menganalisa kajian tentang manusia dalam filsafat pendidikan Islam. Adapun hasil penelitian ini menyimpulkan pada hakikatnya manusia sebagaimana termuat dalam ayat-ayat Al Qur’an al Karim, meliputi tugas, tujuan hidupnya berimplikasi langsung dalam pendidikan Islam. Implikasinya dalam pendidikan Islam dapat terefleksikan sebagai berikit: Pertama Pengembangan potensi manusia sebagai objek sekaligus subjek pendidikan Islam, kedua desain pendidikan Islam berbasis nilai-nilai ketuhanan, dan ketiga penyelenggaraan pendidikan yang menyeimbangkan pemenuhan kehidupan duniawi dan ukhrawi sebagai pengejawantahan tujuan hidup manusia yang Islami.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JKS

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Other

Description

Jurnal Kolaboratif Sains merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Palu. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dalam bentuk Hasil Penelitian, Laporan Penelitian, Literatur Review. Semua manuskrip yang dikirimkan adalah peer review oleh para ahli di bidang yang relevan. Tujuan dan ...